» » » » Selai Nanas untuk Isian Nastar

11 Juli 2015

Mencoba membuat nastar.  Tahapan proses yang dilakukan yakni membuat selai nanas, membuat adonan, membentuk nastar, memanggang lalu memasukkan dalam toples.


Bukan rumor tapi benar adanya, membuat nastar itu butuh ketelatenan dan kesabaran.  Apalagi nastarnya itu enak, rapuh dan rapi.  Wajar lah jika produsen mematok harga sekian.  Seperti pepatah lama, "ono rupo ono rego".  


Agar tidak terlalu memakan tenaga, apalagi kalau nastar hanya untuk konsumsi sendiri.  Pekerjaan membuat nastar sebaiknya dikerjakan dalam dua hari.  Hari pertama membuat selai nenas, hari kedua membuat adonan, membulatkan nastar, memanggang lalu memasaukkannya dalam toples.  Dengan begitu membuat nastar bisa enjoy dan pekerjaan rumah lainnya juga selesai.


Baru pertama membuat selai nanas dan nastar.  Tidak punya catatan resep sebelumnya.  Saat membuat nastar ini referensi resep dari laman NCC, JTT, Diah Didi, Cookpad Indonesia.  Saat melihat berbagai resep itu bingung, ada  yang gula pasir menurut saya terlalu sedikit atau banyak.  Mana yang diambil?!  Habis malas kalau hasil percobaan tidak terlalu berhasil. 


Bissmilah saja menggunakan takaran sesuai kata hati saja.  Belum bisa memilih buah nanas yang manis.  Jadi percaya saja dipilihkan sama pedagang langganan. Nanas yang dipilihkan kulitnya masih berwarna hijau.  Setelah nanas dibuat selai, suka dengan rasanya, manisnya pas.


Selai Nenas

Bahan yang dibutuhkan

1 kg nenas setelah dibuang kulit, mata dan tulangnya (2 buah nenas ukuran sedang)
200 g gula pasir
1 jumput garam
1 batang kayu manis


Cara membuat

1. Blender buah nenas lalu masukkan dalam panci, tambahkan garam dan kayu manis.  Masak nanas hingga air surut.

2.  Masukkan gula pasir, masak hingga kecoklatan agar nastar nanti bisa tahan lama.

3.  Setelah dingin, selai dibulatkan.



selai nanas siap digunakan untuk isian nastar


***

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

3 komentar:

  1. Mohon maaf kepada saudara Megan Calista komennya saya hapus. Mohon untuk tidak menyebarkan hal yang tidak baik pada blog saya. Terima kasih banyak

    BalasHapus
  2. Mohon maaf kepada saudara Megan Calista komennya saya hapus. Mohon untuk tidak menyebarkan hal yang tidak baik pada blog saya. Terima kasih banyak

    BalasHapus
  3. Mohon maaf kepada saudara Megan Calista komennya saya hapus. Mohon untuk tidak menyebarkan hal yang tidak baik pada blog saya. Terima kasih banyak

    BalasHapus