15 Mei 2014
Asparagus Putih |
Sebelum pulang ke Indonesia, menyempatkan diri untuk membeli asparagus atau spargel (Jerman). Heheheheh kuper banget belum pernah makan asparagus. Setelah dibeli eh...bingung mau dimasak apa? Dia masih teronggok manis di kulkas.
Kemarin saat mengukus lemper ayam, sempat memasukkan 3 batang asparagus. Setelah dicicipi, lho gimana nich sayur kok pahit? Pahit pakai banget lagi. Coba mencicipi mentah, ehhh enak juga. Asparagus dimakan mentah malah tidak pahit.
Membaca beberapa resep mengolah asparagus, masakan ala orang bule..
1. Direbus sebentar dalam air garam, dimakan bersama roti, cream cheese dan schinken (babi asap)
2. Ditumis sebentar dengan bumbu merica, madu dan garam...
Oh iya, di pasaran ada dua jenis asparagus yang dijual, warga putih dan warna hijau. Ujung batang empuk, tapi bagian pangkal agar berserat...
Akhirnya kenal juga dengan mas agus eh asparagus...
***
Tidak ada komentar: