» » Edelbitter Schokolade Torte mit Pfirsichen

Edelbitter Schokolade Torte mit Pfirsichen


Edelbitter Satin Schokolade Torte mit Pfirsichen, repot banget namanya....Lebih ringkasnya cake isian coklat dan buah Pfirsich.  Cake atau torte resep aslinya menggunakan choco crossies, coklat beli kemasan berbentuk bulat-bulat.  Kebetulan di rumah tidak ada barang tersebut jadi diganti dengan coklat yang ada.  Kebetulan ada stok coklat tipe Edelbitter Satin produk Tegut dan Edelbitter Milka.


Resep diambil dari buku
Schwillo G.  2010.  Backen.  Moewig: Hamburg


"Ngrasani" (nggegosip) tentang supermarket Tegut.  Barang-barang yang di jual di Tegut merupakan barang berkualitas dan banyak produk Bio.  Produk Bio adalah produk pertanian organik, tanpa bahan kimia, pestisida dll dalam mengolah hasil pertanian tersebut.  Tentu saja harga di Tegut lebih mahal dibandingkan dengan supermarket lainnya.  Istilah jawanya "ono rupo ono rego".  Walaupun mahal banyak pelanggang Tegut ini.  Parkiran supermarketnya luas.  Kalau sedang lewat parkiran Tegut sering melihat berbagai jenis mobil, dari yang berkelas sampai yang biasa.  "Meleng terus lihat mobil putih entar kesandung" heheheh....


Produk Bio, konotasi yang ada lebih mahal.  Sebenarnya saya dibesarkan oleh Pa'e dan Bu'e dengan produk bio.  Sering bue masak sayur rebung, hasil kebun sendiri yang tidak pernah diberi pupuk kimia bahkan tidak di pupuk apapun sepertinya.  Sayur daun singkong hasil metik di kebun juga tidak pernah terpapar pestisida.  Pisang, belimbing, mangga pakel, kedondong, kelapa, jeruk zitrone, durian, jambu biji, rambutan, sawo, jambu air, mangga, nangka juga tidak terkena pestisida.  Hebat semua bio.....Kehidupan sederhana di desa Sekuro Jepara dengan bio.  Di Jerman bio mahal......  Terima kasih untuk almarhum Bapak, yang sudah mengajarkan menanam pepohonan di pekarangan rumah.  Pekarangn rumah saat saya kecil rimbun sekali, belum lagi belasan pohon kapuk dan pohon kelapa.  Tapi sayang, mendapat kabar dari bu'e, banyak pohon tersebut ditebang untuk bangunan rumah dan mati...


Selalu bahagia mengingat masa-masa kecil: menjemur padi, menunggu padi yang di jemur agar tidak dimakan ayam, mengambil ratusan buah kelapa hasil panen dari sawah untuk disimpan di kandang, mengupas kulit kelapa, ikut menemani bue yang menggendong kelapa jalan kaki ke pasar dll.


Kembali ke masalah perkuean...

Salah satu tahap pembuatan torte atau cake


Bahan yang dibutuhkan

  1. 100 g butter suhu ruang (bisa juga digunakan margarine)
  2. 100 g gula putih
  3. 3 bungkus gula vanili
  4. 1 jumput garam
  5. 2 buah telur
  6. 150 g tepung terigu
  7. 1 sdt backpulver
  8. 4 sdm susu cair
  9. 1 kaleng buah Pfirsche (850 ml)
  10. 200 g coklat tipe edelbitter
  11. 50 g kacang mandel iris tipis untuk hiasan (diganti brondong dinkel gepuft)
  12. 500 g + 375 g schlagsahne (menggunakan 1 kardus Ruff schlagsahne isi 2 bungkus @ 40 g)
  13. 2 bungkus bahan pengkaku sahne (tidak pakai)


Bahan mentah untuk membuat cream cake yang berwarna putih



Cara membuat

#  Loyang panggang diamter 26 cm diolesi dengan margarin kemudian ditaburi dengan tepung terigu.  Butter, gula, 1 bungkus gula vanili, garam di mikser hingga lembut dan berwarna pucat.  Telur satu persatu dimasukkan ke dalam adonan butter dkk.  Mikser hingga adonan lembut.


#  Tepung dan backpulver dicampur lalu aduk rata.  Tepung dan susu dimasukkan ke dalam adonan butter dkk secara bergantian.  Masukkan dalam loyang panggang.


#  Panaskan oven pada suhu 175 C.  Panggang cake dasar ini selama 20 menit.


#  Buah Pfirsichen kaleng di saring.  Coklat edelbitter dicacah kasar.  Kacang mandel iris tipis (jika menggunakan) disangrai.  1/2 bagian buah pfirsichen di potong dadu kecil-kecil, 1/2 bagian lagi diiris tipis untuk hiasan.


#  500 g schlagsahne dikocok hingga kaku, masukkan buah pfirsichen potong dadu dan coklat edel bitter.  Jika menggunakan Ruff, kocok 2 bungkus @40 g hingga kaku.  Setengah bagiannya diberi buah pfrisichen dan coklat.  Setelah bagian lagi digunakan untuk menutup permukaan dan memberi hiasan roset pada cake.


#  Dasar cake diletakkan dalam ring.   Tuang sahne yang sudah diberi dengan buah dan coklat.  Ratakan.  Simpan dalam kulkas selama min 30 menit.  Sisa sahne digunakan untuk melapisi permukaan dan memberi hiasan cake.  Hias juga cake ini dengan potongan tipis buah pfirsiche.


Catatan:  cake dasar tanpa hiasan cream  kata buku  "lässt sich prima einfrieren" atau kue akan menjadi lebih enak jika dibiarkan, 1, 2, 3, atau 4 hari...


Salah satu tahap pembuatan cake


Berikut video pembuatan cake edelbitter schokolado mit pfirsichen


http://www.youtube.com/watch?v=SIVkNNfW3C4





«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

1 komentar:

  1. kak, untuk beli tepung terigu type 550 di Indonesia dimana ya? makasiii

    BalasHapus