» » » Sayur ala orang Korea: Kimchi

18 April 2014


Kimchi buatan saya



Kimchi buatan tetangga yang asli Korea, namanya Ahn


Ada event masak dengan tema, masakan Korea.  Males browsing di mbah Google jadi tanya resep masakan korea langsung ke tetangga Wohnung, mbak Ahn.  Mbak ini punya tiga putra yang namanya hampir mirip: So Bin, Eng Bin, Yu Bin.  Barangkali salah tulis, tapi pengucapan nama mereka seperti itu.  Saya suka salah menyebut nama jika berpapasan salah satu dari mereka.


Niatnya mau belajar membuat Kimchi langsung di dapur mbak Ahn.  Hanya saja beliau sedang sibuk dll, jadi saya dipinjami buku translet bahasa Jerman.  Buku tentang pariwisata, visit Korea.  Saya mencoba sendiri membuat Kimchi sesuai resep di buku tersebut.


Kimchi di resep menggunakan sawi putih.  Bekerja sesuai dengan petunjuk buku.  Agak bingung, kok tidak ada proses memasak menggunakan api?  Pantesan, kimchi mendapatkan sebutan sayur paling sehat di dunia.  Gimana tidak sehat?! Lha wong vitamin sayur masih utuh dan tidak rusak karena proses memasak dengan api.


Saya suka sayur, jadi sayur apapun suka.  Saat membuat kimchi ini pun enak saja bagi saya.  Tapi bagi orang yang tidak suka sayur, ya aneh bin ajaib rasa Kimchi.  Awalnya, mengira salah sayur yang dibuat sendiri beberapa hari lalu.  Kemarin Ahn memberi Kimchi yang asli.  Ternyata.....sama rasanya.  Yap, berarti proses yang dilakukan kemarin tidak salah.  Atau tidak salah menerjemahkan bahasa Jermannya.

Ahn memberi 2 piring kecil Kimchi. 1 piring berisi Kimchi sawi hijau yang ditambah daun bawang dan bawang bombai dengan taburan biji wijen. 1 piring lain berisi Kimchi sawi putih yang ditambah cuka dengan taburan biji wijen.  Ohhh..biji wijen ini selalu ada di kuliner orang Korea.


Kimchi
Membuat kimchi partai besar hampir 1 kg sawi putih

Bahan yang diperlukan

1 buah sawi putih (berat 800 -1 kg)
1/2 cup garam 
(menurut Ahn garam malah lebih banyak,
 perbandingan garam dan sayur 1: 5 atau 3/4 cup)

1/4 cup cabai bubuk
2 buah apel
2 siung bawang putih
3 sdm minyak ikan
1 sdm gula pasir
1 sdm saus tiram
1 sdt jahe parut


Cara Membuat

1.  Cuci bersih 1 buah sawi putih.  Belah menjadi 2 bagian.


2. 1/2 cup garam, 1/2 bagian ditaburkan di antara sela-sela daun sawi.  1/2 bagian lagi dilarutkan dalam 2 cup air.  Siramkan air garam ini ke sawi.  Rendam sawi selama 6 jam.  Tiap 2 jam sawi dibolak-balik. 
Proses perendaman dengan garam membuat sayur sawi 'knackih' atau ranyah.


3.  Cuci sawi dengan air bersih, bilas 3-4 kali agar kandungan garam di sayur tidak terlalu tinggi.  Air garam tidak dibuang.  Kebetulan sedang membuat telur asin, jadi air garam dimasukkan saja ke wadah telur asin.


4.  Tiriskan sawi selama 2 jam.


5.  Rajang sawi korek api panjang 5 cm.  Saya memotong sawi terlalu besar.

6.  Potong 1 buah apel korek api panjang 5 cm.  Blender halus 1 buah apel.  Campur jadi satu: apel korek api, apel blender, jahe parut, bawang putih parut, minyak ikan, saus tiram, gula pasir, cabai bubuk.  Aduk rata.  
Mencicipi Kimchi pemberian Ahn, boleh juga ditambahkan cuka makan.

7.  Campur dan aduk rata bumbu Kimchi dengan sawi putih.  Kimchi sudah jadi.  Kimchi bisa tahan beberapa hari di lemari es.  Simpan dalam wadah tertutup rapat.


Rendam air garam 6 jam, bolak-balik tiap 2 jam



Cuci 3-4 kali, tiriskan sawi 2 jam



Campur sawi dan bumbu...siap dimakan Kimchinya...

***

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Tambahkan Komentar